Yasir Rafif Parenrengi saat mengikuti proses belajar di SMP Takatori di Tokyo, Jepang. Rafif adalah satu dari 10 siswa SMP Athirah 2 yang mendapat kesempatan belajar di Negeri Sakura. (foto: handover)
MAKASSAR, PIJARNEWS.COM — Untuk kedua kalinya, SMP Islam Athirah 2 Makassar memperoleh kesempatan berharga belajar di Jepang. Ada 10 orang siswa SMP yang berada di Bukit Baruga itu, yang mencicipi kualitas pendidikan di Negeri Sakura.
Satu diantara siswa yang beruntung itu merupakan putra Parepare. Dia adalah Yasir Rafif Parenrengi, alumni SDN 5 Parepare. Rafif dan teman-temannya telah berada di Tokyo, sejak 18 Mei kemarin.
“Kesempatan ini diperoleh berkat kerjasama SMP Athirah 2 dengan perusahaan LBE Japan, yang memang bergerak dibidang pendidikan,” urai guru pendamping, Asgar yang dihubungi PIJAR, Jumat 19/5.
10 siswa itu akan berada di Jepang selama satu minggu. Mereka akan belajar disejumlah institusi pendidikan, salah satunya SMP Takatori di Tokyo. “Disini ada banyak siswa dari pelbagai negara. Mereka bisa belajar banyak mengenai model pembelajaran disini,” ujarnya.
Selain pendidikan, para siswa juga diajak berinteraksi dan mengenal budaya lokal. Karena itu, di Jepang mereka akan tinggal bersama orangtua angkat disana. Orangtua yang juga warga lokal Jepang itu bertanggungjawab terhadap masing-masing dua anak. Mereka bahkan bersedia mengantar jemput para siswa ke sekolah.
“Karakter disiplin dan kerjakeras namun efisien serta hemat. Itu semua bisa diserap para siswa selama berada disini. Semoga bisa diaplikasikan di tanah air nantinya,” tandasnya. (mul/ris)