SIDRAP, PIJARNEWS.COM– Sebanyak 273 Jamaah Calon Haji (JCH) Asal Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan akan di berangkatkan menuju Asrama Haji Sudiang Makassar pada Sabtu (11/5/2024).
Jumat (10/5/2024), ratusan JCH mulai mengumpulkan kopernya di kantor urusan haji Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sidrap.
Koper-koper JCH Sidrap ini nantinya akan dibawa terpisah dengan jamaah hingga sampai di tanah suci Makkah.
“Nanti malam koper jamaah akan di bawa ke Polres, Insya Allah besok subuh di bawa ke Asrama Haji,” ujar
Muis pelaksana keseksian Kemenag Sidrap, saat dikonfirmasi dikantornya, Jumat (10/5/2024).
Sementara untuk menandai kopernya para jamaah memasang beragam aksesoris, seperti kain warna-warni, hingga bola tennis. Sementara dari Kementerian Agama menandai koper jamaah dengan tali pengikat dengan warna khusus.
“Kalau dari kami tandanya berdasarkan regu, misalnya tali warna merah berarti rombongan satu, kuning, putih dan seterusnya,” ungkapnya.
Sementara itu, JCH Kabupaten Sidrap tergabung dalam kloter dua bersama dengan Kabupaten Selayar dengan JCH sebanyak 181 dan kota Makassar dengan JCH sebanyak 53.
Sementara untuk kuota jamaah haji kabupaten Sidrap musim haji tahun ini bertambah, musim haji tahun sebelumnya sebanyak 252, sementara musim haji tahun ini sebanyak 273 atau naik sekitar 21 orang.
Sitti Maryam Ali, salah seorang Jamaah Calon Haji asal Kecamatan Maritenngae, Sidrap mengaku bahagia dan bersyukur, Setelah menanti 15 tahun lamanya akhirnya bisa menunaikan ibadah haji tahun ini.
“Alhamdulillah, tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata, sangat bersyukur sekali. Saya menunggu sejak 15 tahun dan bisa berangkat tahun ini,” ucapnya penuh rasa syukur.(Tohir)