LIFESTYLE, PIJARNEWS.COM – Sebagai negara dengan iklim tropis, Indonesia sangat diuntungkan dengan kondisi alam yang baik. Bahkan daerah di Indonesia memiliki lahan yang cukup subur dan proporsional untuk ditumbuhi tanaman seperti kopi.
Kopi sendiri bagi banyak orang, menjadi salah satu minuman yang paling diminati, selain rasanya yang khas, kopi juga diklaim dapat membuat tubuh lebih berkonsentrasi dan bersemangat saat bekerja.
Tanaman kopi di Indonesia ada di berbagai daerah, seperti Aceh, Jawa, Sumatera dan Papua. Bahkan kopi terbaik juga terdapat di Provinsi Sulawesi Selatan.
Berikut 4 daftar kopi terbaik di Sulawesi Selatan.
1. Kopi Topidi
Kopi asli Kabupaten Gowa yang diberi label bernama “Topidi” ini
memiliki keunikan rasa, aroma bahkan efek bombastis. Bahkan racikan kopinya berhasil sukses meraih peringkat 9 dan 11 pada event Cup Of Excelence yang digelar Specialty Coffer Association Of Indonesia (SCAI).
Kopi topidi tumbuh di wilayah Gunung Bawakaraeng dan Lompo Battang dengan kondisi suhu dan cuaca yang khas. Sehingga saat dipetik waktu panen kemudian diolah secara khusus akan menjadikan kwalitas kopi topidi yang terbaik.
2. Kopi Celebes Kalossi
Kopi Toraja dengan nama lain celebes kalossi adalah kopi kwalitas terbaik di Indonesia yang berasal dari Kabupaten Toraja, Sulawesi Selatan.
Cita rasa kopinya dikenal sangat nikmat dan khas disebabkan tanaman kopi ini ditanaman pada area pegunungan dengan ketinggian mencapai 1400 hingga 2100 meter di atas permukaan laut.
Ditanam di kawasan tanah vulkanik dan berdampingan dengan aneka tanaman rempah. Sehingga tak heran membuat kopi ini memiliki aroma rasa yang harum dan khas.
3. Kopi Solaku
Berada di lereng pegunungan Latimojong Kabupaten Luwu, di seberang daerah Tanah Toraja. Dengan keberagaman iklim hinga ketinggian 3445 MDPL menuju puncak rante Mario sebelah timur Kabupaten Enrekang.
Membuat kopi Luwu yang diberi nama “Solaku” ini memiliki peluang pemprosesan modern dan eksperimental, proses yang dilalui secara ketat pemantauan dilakukan secara terus menerus dan disangrai oleh roaster bersertifikat dan berpengalaman.
Menggunakan mesin berteknologi canggih dan modern membuat kopi solaku asal Luwu ini bisa bersaing di kancah nasional. Soal rasa jangan ditanya lagi pastinya karena sudah menerima penghargaan nasional.
4. Kalosi Arabika
Kopi Arabika tipika ini sejak tahun 1750 ditanam oleh Belanda di dataran tinggi pegunungan sekitar Enrekang dan Toraja.
Nama Kalosi mulai dikenal saat menyebut nama kopi yang berasal daerah pertemanan kopi di Enrekang dan Toraja. Kopi ini kemudian menjadi produk unggulan zaman Belanda dan di ekspor langsung ke Eropa dengan nama Kopi Kalosi Dry Process (DP).
Soal rasa kopi ini tidak perlu diragukan lagi karena dilansir dari liputan6.com, kopi kalosi juga mencuri perhatian di expo Dubai pada tahun 2020.(*)
Penulis : Faizal Lupphy