BARRU, PIJARNEWS.COM — 41 dokter dikukuhkan menjadi pengurus baru Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Barru masa periode 2017-2022, di Baruga Singkeru Ada’e, Kecamatan Barru. Selasa 5/12.
Pengambilan sumpah pelantikan dipimpin oleh Ketua IDI wilayah Sulsel Dr.dr Ichsan Mustari dan disaksikan oleh Bupati Barru Suardi Saleh, jajaran unsur Forkopimda, dan seluruh Kepala Puskesmas se-Barru.
Dalam sambutannya, Dr. dr Ichsan Mustari menyampaikan pesan agar pengurus IDI yang baru ini bisa menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya.
“Dalam menjalankan tugas, saya berharap dokter yang tergabung dalam IDI ini harus banyak melakukan komunikasi dengan semua stakeholder. Terutama jika berhadapan dengan pasien. Para dokter ini juga kita harapkan terus meningkatkan kompetensinya,” papar Ichsan.
Sementara itu, Ketua IDI Cabang Barru Dr. Nikmawaty mengucap syukur dihadapan puluhan dokter dan tamu undangan karena kembali terpilih menjadi Ketua IDI.
“Alhamdulillah ini kali kedua saya terpilih, dan untuk itu saya memohon kepada seluruh stake holder agar IDI bisa senantiasa meningkatkan sinergitas, utamanya dalam membangun kerjasama pada program-program pemerintah,” kata Dr. Nikmawaty dalam sambutannya.
Dia pun meminta kepada para dokter yang tergabung dalam IDI cabang Barru agar menjadi agen of change dalam kehidupan bermasyarakat.
“Dokter dituntut untuk menjadi seorang yang inovator dan membawa perubahan bagi masyarakat. Untuk itu harapan saya agar dokter menjadi pelopor utama kampanye kesehatan,” tandasnya. (fdy/ris)