PAREPARE, PIJARNEWS.COM–Sembilan puluh lima pemudik asal Samarinda, Kalimantan Timur tiba di Pelabuhan Nusantara Parepare, Sulawesi Selatan, Jumat (22/5/2020). Mereka langsung diperiksa satu per satu. Para pemudik tersebut menggunakan kapal motor Queen Soya. Pemeriksaan dilakukan oleh Tim Satgas Covid-19 Kota Parepare.
Para pemudik yang nekat pulang kampung tersebut diperiksa secara ketat. Mereka juga dimintai surat keterangan kesehatan dan hasil rapid tes dari lokasi asal. Setibanya di Pelabuhan Parepare, mereka juga harus menjalani protokol kesehatan seperti pemeriksaan suhu tubuh.
Juru bicara Satgas covid-19 Parepare, Halwatiah mengatakan, dari 95 warga asal Pelabuhan Samarinda tersebut, seluruhnya memiliki dokumen kesehatan lengkap. Mereka juga non reaktif covid-19 dari hasil pemeriksaan rapid tes. “Tetapi para pemudik ini harus menjalani isolasi mandiri selama 14 hari di rumahnya masing-masing,” ujar Halwatiah.
Usai dilakukan pemeriksaan, para pemudik ini sebagian melanjutkan perjalanan darat ke daerahnya masing-masing di Sulsel dan Sulbar.
Salah seorang pemudik, Junaidi mengatakan, ia terpaksa pulang ke kampung karena diberhentikan oleh perusahaan tempatnya bekerja di pulau Kalimantan. Sebelum mudik, Junaidi juga harus menjalani pemeriksaan ketat di Samarinda. “Saya sudah melakukan rapid tes di Samarinda, itu saya bayar sendiri Rp450 ribu,” ungkapnya. (*)
Penulis : Alfiansyah Anwar
Editor : Muhammad Tohir