PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Pengurus Ikatan Pelajar Mahasiswa Letta (IPMAL) Cabang Kota Parepare melaksanakan pelatihan aksi dan advokasi di Gedung Aula Rusunawa Universitas Muhammadiyah Parepare (UMPAR), Lappade, Kecamatan Ujung, Kota Parepare. Sabtu (14/09/2024).
Mengusung tema ‘Revitalisasi Jiwa Mahasiswa Kritis’ yang dilaksanakan Sabtu-Ahad/14-15 September 2024.
Ketua Umum Ikatan Pelajar Mahasiswa Letta (IPMAL), Sofyan menyampaikan agar kader IPMAL lebih kritis dalam menghadapi segala bentuk kebijakan yang dapat meresahkan masyarakat.
“Mengingat sebagian dari beberapa mahasiswa di era sekarang tidak lagi memperhatikan ketika ada kebijakan yang di keluarkan oleh para pihak berwenang, yang tidak sesuai dengan apa yang di inginkan masyarakat. Maka dari itu tujuan dari kegiatan pelatihan ini untuk lebih menumbuhkan jiwa-jiwa mahasiswa yang kritis dan bisa mengawal ketika ada kebijakan yang sesuka hati dikeluarkan oleh pihak-pihak birokrasi,” jelasnya.
Kegiatan ini diisi dengan diskusi ilmiah dan berbagai materi diantaranya pengantar advokasi, Manejemen aksi dan mekanisme orasi, Teknik loby dan negosiasi, Agitasi dan propaganda, Analisis wacana sosial dan analisis kelas, Manejemen konflik dan problem solving.
Senada, Dewan Penasehat Organisasi (DPO) IPMAL, Fajar Ladung, dalam sambutannya mengatakan bahwa mahasiswa harus memiliki pemikiran kritis, agar mampu peka melihat permasalahan di sekitarnya.
“Sebenarnya yang membedakan mahasiswa dengan siswa adalah ketika dia mampu melihat persoalan dan mampu juga menyelesaikan persoalan, seperti yang di angkat dalam tema revitalisasi jiwa kritis, berarti menumbuhkan kembali jiwa kritis mahasiswa,” katanya.
Melalui kegiatan ini, Fajar berharap kader IPMAL bisa peka terhadap permasalahan masyarakat dan bisa menyelesaikannya.(*)
Reporter : Abnu (Mahasiswa PPL IAIN Parepare)