MAKASSAR, PIJARNEWS.COM — Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo memberi penghargaan kepada Bupati Sidrap, Rusdi Masse. RMS dinilai sebagai kepala daerah yang berperan aktif dan berkomitmen dalam pembangunan Sulsel.
Penghargaan diberikan pada rangkaian upacara Hari Bakti Pekerjaan Umum ke-72 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan di Taman Sayang Pakui, Dinas PU Sulsel, Senin 4/12.
“Ini diberikan kepada kepala daerah yang memiliki peran besar dalam membangun daerah,” ujar Kadis PU dan Bina Marga Sulsel Muhammad Amin Yakub.
RMS dinilai mampu melakukan perubahan besar di Sidrap, utamanya dengan pembangunan jalan dan jembatan dipelosok. Postur APBD juga disebut berpihak untuk warga. Ada 60 persen belanja pembangunan, dan hanya 40 persen belanja rutin atau belanja pegawai.
Penghargaan tersebut diberikan ke RMS ada dua bentuk; dalam bentuk piagam berupa pigura, serta berupa pin emblem emas bina marga dan bina konstruksi. Hadir mewakili RMS dalam menerima penghargaan tersebut adalah kepala Dinas PU dan Kebersihan Sidrap A Rasyid. (adv/ris)