BARRU, PIJARNEWS.COM — Pecinta olahraga Climbing di Barru boleh bergembira. Bank Sulselbar Cabang Barru bakal membangun papan panjat tebing, di alun-alun kota.
“Tidak lama lagi fasilitas papan panjat tebing kita adakan di Barru. Untuk saat ini kami sisa menunggu putusan dari kantor pusat,” kata Pimpinan Cabang Bank Sulselbar Barru Takdir Alamsyah. Jumat 8/12.
Bank Sulselbar sendiri, lanjut Takdir, telah berkomitmen untuk selalu mendukung peningkatan olahraga di Barru. “Kita kan mitra Pemda. Selama itu kebutuhan warga, tentu kita berupaya bantu,” ungkapnya.
Selama ini, atlit panjat tebing di Barru selalu latihan di luar daerah. Bahkan dengan menggunakan biaya sendiri. Padahal, sejumlah atlit Barru punya prestasi yang tidak bisa dipandang remeh. Beberapa diantaranya bahkan menembus leven PON.
“Tentunya ini bentuk dukungan kami kepada cabor panjat tebing.. Apalagi potensi cabor ini sangat besar di Barru. Saya dengar ada yang tembus PON. Ini kan luar biasa,” ujarnya. (fdy/ris)