PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan Cabang kota Parepare, membuka layanan informasi pembayaran dan prosedur pelayanan rujukan, di stand pameran parepare fair 2017.
Manajemen Kesehatan dan Pelayanan Prima (MKPP) BPJS, Muhallis menjelaskan, kehadiran stand itu adalah bagian dari sosialisasi dan pelayanan utama yang diberikan kepada masyarakat. “Kami bisa memberikan informasi seputar iuran, keluhan pembayaran, sosialisasi mobile screning, prosedur pelayanan rujukan ke rumah sakit,” jelasnya saat ditemui PIJAR, Kamis 23 Februari.
Pihaknya juga mensosialisasikan Permenkes nomor 4 tahun 2017, tentang kenaikan tarif BPJS. Jika ingin mendapatkan informasi dan pelayanan yang lebih komplit, pengunjung akan diarahkan ke kantor BPJS.
Stand BPJS Kesehatan juga memamerkan sejumlah foto-foto kegiatan, papan informasi proseder layanan rujukan ke rumah sakit, tata cara menjadi peserta BPJS kesehatan, serta pemabgian brosur buku panduan kesehatan. (amr/ris)