KABUPATEN BARRU, PIJARNEWS.COM — Penyerahan Kartu Indonesia Sehat atau KIS dalam rangka Universal Health Coverage ( UHC ) tahun 2018 yang digelar di Aula Kantor Kecamatan Barru Kabupaten Barru Sulawesi Selatan, belum lama ini.
Bupati Barru Suardi Saleh bersama dengan Kepala Dinas Kesehatan Barru Hasnah Syam Suardi, menyerahkan langsung kartu tersebut kepada para penerima yang hadir.
Pendistribusian kartu KIS ini merupakan program Jaminan Kesehatan Nasional atau JKN yang mana sebelumnya telah disalurkan ke seluruh Kecamatan yang ada di Kabupaten Barru.
Dari sumber data Dinas Kesehatan menyebutkan bahwa sepanjang tahun 2018 tercatat ada seratus enam puluh sembilan ribu tujuh ratus lima puluh sembilan penduduk di wilayah Kabupaten Barru yang telah tercover program ini.
Jika dipersentasekan dengan akumulasi jumlah penduduk yang ada saat ini, maka program tersebut telah menyentuh angka sembilan puluh tujuh persen.
Menurut Bupati Barru Suardi Saleh pemberian kartu KIS ini merupakan upaya pemerintah dalam rangka menjamin penduduk Kabupaten Barru agar mendapatkan jaminan berupa perlindungan kesehatan.