PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Pengurus Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) Parepare terus memperbanyak ibadah wajib dan sunnah untuk mengharap ridho Allah SWT. Salah satunya, setiap pekan menggelar buka puasa sunnah Senin-Kamis bersama sejumlah kader IMM di PC IMM Kota Parepare.
Seperti terlihat pada Senin, 5 November 2018 yang berlangsung di Masjid Darul Ilmi Kampus II Universitas Muhammadiyah (UM) Parepare. Sejumlah pengurus menggelar buka puasa bersama.
Kegiatan tersebut dihelat sebagai salah satu program tambahan dari PC IMM Parepare. Utamanya di bidang Tablig yang di Ketuai Awam Suhaeril M Sadat. Menurut Awam, ajang buka puasa bersama ini sebagai wadah membangun dan pererat silaturahim antar sesama pengurus IMM.
Ansar, Ketua Bidang Tablig dari PIKOM IMM A. R. Fachruddin mengatakan, kegiatan itu sangat baik untuk dilakukan selain menambah ibadah juga sebagai ajang silaturahmi.
“Kegiatan ini sangat baik karena bisa mengajak kepada sesama bagaimana kita bisa mengamalkan puasa sunnah itu sendiri. Di samping itu, buka puasa bersama ini bisa membentuk kebersamaan dan silahturahmi yang baik,” kata Ansar.
Kegiatan puasa bersama Senin-Kamis tersebut akan terus dibudayakan oleh Kader IMM Parepare. “Semoga kegiatan ini bisa lebih banyak lagi anggota yang ikut berpartisipasi,” ujar Ansar. (*)
Penulis: Hamdan
Editor : Alfiansyah Anwar