PINRANG, PIJARNEWS.COM — Kecelakaan lalulintas kembali terjadi di jalan Poros Belawa Desa Polewali Suppa Pinrang, 16/03. Seorang pelajar SMP luka berat akibat kecelakaan tersebut.
Kecelakaan terjadi saat pengendara motor dengan nopol DP 3992 AB, dikendarai Muh Nur berboncengan Irham pelajar SMP ini melaju dari timur ke barat. Tiba-tiba dari arah berlawan muncul mobil minibus jenis Avanza yang dikendarai Irham St bernopol DD 1092 QS. Tabrakan tidak terhindarkan.
Akibat kejadian laka tersebut motor mengalami rusak berat, dan pengendara motor mengalami luka parah dengan lengan patah dan kepala luka robek. Sedangkan supir mobil luka ringan. Korban pengendara motor kini dilarikan ke RS terdekat.
“Kita sementara tangani. Ini (kecelakaan,red) sudah dalam proses, baik mobil maupun motor sudah diamankan di Mapolres,” jelas Kanit Laka Polres Pinrang, Ipda Ollong. (fzn/ris)