PARIS, PIJARNEWS.COM — Hai pencinta bola internasional, pertengahan pekan ini, Anda bisa menyaksikan laga-laga seru di ajang UEFA Nation League. Kejuaraan ini, sebanyak 52 laga yang dimainkan, salah satunya duet Jerman vs Spanyol, Jumat (4/9/2020) dini hari WIB.
UEFA Nations League akan digulirkan pada 3-9 September, diawali dengan laga Latvia vs Andorra pada Kamis (3/9/2020) malam WIB.
Menarik dinanti, Timnas Jerman bakal meladeni kekuatan Spanyol. Pelatih Joachim Loew tidak memanggil beberapa pemain Bayern Munchen.
“Kami senang tim kami kembali ke lapangan, dan bisa memainkan pertandingan internasional lagi. Beberapa bulan terakhir ini sulit bagi semua orang,” kata pelatih Jerman Joachim Loew dikutip CNA dari AFP.
Sementara itu, Spanyol kehilangan striker Real Sociedad Mikel Oyarzabal, ia menarik diri dari skuad mereka saat menghadapi Jerman dan Ukraina. (*)
Jadwal UEFA Nations League
Kamis (3/9/2020) pukul 22.30 WIB:
Latvia vs Andorra
Jumat (4/9/2020) pukul 01.45 WIB:
Jerman vs Spanyol
Rusia vs Serbia
Kepulauan Faroe vs Malta
Ukraina vs Swiss
Bulgaria vs Irlandia
Slovenia vs Yunani
Turki vs Hongaria
Finlandia vs Wales
Moldova vs Kosovo
Jumat pukul 23.00 WIB:
Lituania vs Kazakhstan
Sabtu (5/9/2020) pukul 01.45 WIB:
Norwegia vs Austria
Italia vs Bosnia dan Herzegovina
Skotlandia vs Israel
Slowakia vs Ceko
Belarus vs Albania
Rumania vs Irlandia Utara
Belanda vs Polandia
Sabtu pukul 20.00 WIB:
Makedonia Utara vs Armenia
Gibraltar vs San Marino
Sabtu pukul 23.00 WIB:
Siprus vs Montenegro
Islandia vs Inggris
Azerbaijan vs Luksemburg
Estonia vs Georgia
Minggu (6/9/2020) pukul 01.45 WIB:
Portugal vs Kroasia
Swedia vs Perancis
Denmark vs Belgia
(dikutip Bola.net)
SUMBER : CNA dan Bola.net