Toyota Camry (foto: ilustrasi/int)
PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Tiga pimpinan DPRD Kota Parepare, bakal mendapatkan fasilitas mobil yang baru. Mereka masing-masing Ketua Kaharuddin Kadir (Golkar), Wakil Ketua 1 Rahmat Sjamsu Alam (Demokrat) dan Wakil Ketua 2 Firdaus Djollong (PAN).
Sekertaris DPRD Parepare Amiruddin Idris membenarkan hal tersebut. Menurutnya, wacaba pembelian mobil baru disuarakan pimpinan DPRD karena mobil yang mereka gunakan sudah berumur 6 tahun.
Saat ini, pimpinan DPRD menggunakan mobil sedan jenis Toyota Camry. Kaharuddin memakai DD 3, Rahmat Sjam menggunakan DD 7 dan Firdaus Djollong memegang DD 8.
“Memang sudah layak diganti. Kita sudah konsultasikan dengan BPKP,” ujar Amiruddin saat ditemui PIJAR, Selasa 9/5.
Amiruddin juga menyebutkan, alasan pimpinan DPRD karena mobil yang mereka pakai sering rusak. Sementara aktivitas ketiganya diklaim padat dan mobile. “Pak Ketua sampaikan seperti itu. Nah mobil yang lama akan ditarik ke Pemkot. Jadi sejatinya tidak ada penambahan jumlah mobil yang ada di DPRD,” tandasnya. (mul/ris)