PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Bakal Calon Gubernur Sulsel Nurdin Halid menuntaskan safari Ramadan di Parepare, Kamis 8/6. Dalam kesempatan itu, baik saat dijamu buka puasa bersama di Rujab Walikota dan saat bertemu sejumlah tokoh masyarakat Parepare, NH menyinggung soal program Sulsel Baru yang dia usung.
“Ini safari ramadan saya yang kedua. Sebelumnya di Maros. Di Parepare, saya merasa sangat tersanjung karena sambutan sahabat saya Taufan Pawe sangat hangat. Apalagi disini ada banyak tokoh masyarakat bersama kita,” kata NH saat di rujab.
Dia menguraikan, konsep Sulsel Baru salah satunya adalah memastikan pertumbuhan ekonomi berjalan merata. Pembangunan, menurutnya hanya tumbuh di kawasan perkotaan. Namun sangat kontras dengan kondisi ekonomi pedesaan.
“Kesenjangan kita berada diposisi merah, yang bisa saja memicu konflik sosial. Ini akibat tidak adanya pemerataan pembangunan,” kritiknya.
Di Rujab Walikota, NH dijamu langsung oleh Walikota Taufan Pawe yang juga ketua Golkar Parepare beserta jajaran. Usai rujab, NH menemui tokoh masyarakat seperti Syamsul Latanro, Ketua PP Fadly Agus Mante, pengusaha Mistang Hamid, dan Ketua DPRD Parepare Kaharuddin Kadir, bahkan Sekda Parepare Mustafa Mappangara. (mul/ris)