PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Stain Parepare menggelar peringatan Nuzulul qur’an 1438 H, Rabu 14/7, bertepatan dengan 19 Ramadan. Acara itu dilaksanakan di Masjid Alwasilah Stain Parepare.
Hadir pada acara tersebut, Prof Hamdan Juhannis sebagai penceramah. Dia mengulas bagaimana pemahaman quran tentang kesuksesan. Hamdan menyampaiakan orang sukses ialah orang yang mampu melakukan perubahan atau mampu merespon perubahan tersebut secara positif.
“Ada tiga hal yang harus dilakukan bahwa orang sukses menjawab perubahan dengan positif, orang yang memiliki pengendalian diri dengan baik, dan orang sukses selalu membangun harapan,” jelasnya. Hamdan berharap agar kita mampu memperbaiki niat dengan momentum nuzulul quran agar menjadi manusia yang bertaqwa dan tercerahkan.
Acara tersebut juga dihadiri Ketua Stain Parepare Dr Ahmad Sultra Rustan, lalu dirangkai dengan buka puasa bersama mahasiswa, dosen serta civitas akademik Stain Parepare.
(mp2/ris)