MAMUJU, PIJARNEWS.COM — Meski sukses dan punya jejaring kuat di Ibu Kota Jakarta, namun Hj Asyifa Marzuki br Ginting Manik tak melupakan kampung halamannya di Sulawesi.
Perempuan berdarah Bugis Pattinjo-Mandar ini sudah puluhan tahun merantau ke Jakarta. Ia menggeluti profesi di bidang jasa konstruksi. Sejak dulu, ia berkomitmen memajukan tanah kelahirannya.
Salah satunya, berkontribusi meyakinkan pemerintah pusat mengalokasikan anggaran infrastruktur ke Pulau Sulawesi.
Asyifa, Koordinator Bravo 5 Sulawesi merupakan tim pemenangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin di Pilpres 2019 lalu. Bravo 5 tersebut merupakan binaan Jenderal (purn) TNI, Luhut Binsar Pandjaitan (LBP) yang kini menjabat Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi. Bravo Lima kini telah menjadi organisasi masyarakat (Ormas). Salah satu visi misinya yakni ikut mengawal program pemerintahan Joko Widodo-Kiyai Ma’ruf Amin hingga 2024.