PAREPARE, PIJARNEWS.COM– Kepala Kantor Imigrasi (Kakanim)!Kelas II TPI Parepare Arief Eka Riyanto, memimpin kegiatan apel sore di halaman kantor Imigrasi Parepare, Rabu (27/09/2023).
Namun ada yang berbeda dalam kegiatan apel tersebut, sebab di momen itu, sejumlah pegawai jajaran Kantor imigrasi mendapatkan penghargaan yang diberikan langsung oleh Kakanim.
Penghargaan pegawai teladan tersebut diberikan kepada pegawai, baik Pegawai Negere Sipil (PNS) maupun Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN).
Penghargaan berupa piagam tersebut diberikan oleh Kakanim Parepare sebagai bentuk apresiasi kepada jajarannya yang dinilai memberikan dedikasi dan kinerja terbaik di Kanim Parepare.
“Melalui pemberian reward ini, diharapkan dapat memberikan motivasi dan semangat kepada masing-masing pegawai dalam memberikan layanan yang terbaik kepada masyarakat serta menjalankan tugas-tugas dengan penuh dedikasi dan tanggungjawab,” ujar Arief Eka Riyanto.
Areif Eka Riyanto juga berharap perubahan pola pikir dan budaya kerja terus dilakukan guna meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat pengguna layanan keimigrasian di Kantor Imigrasi Parepare.