PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Musim hujan yang telah tiba diprediksi bakal mencapai puncaknya pada April mendatang. Khusus untuk wilayah Ajatappareng, hujan cukup lebat telah terjadi dua hari terakhir, dan diprediksi bakal berlangsung sepekan kedepan.
Pejabat Harian Kepala Sub bidang pelayanan jasa BMKG Makassar Siswanto menyebutkan bahwa untuk wilayah Ajattapereng dan sekitarnya akan dilanda hujan lebat selama sepekan, dan itu kemungkinan terjadi pada sore hari hingga malam.
“Sesuai pantauan, proses pembentukan awan itu biasanya terjadi pada pagi hari,sehingga hujan itu potensi terjadi pada sore hari. Namun,demikian hujan bisa turun mulai pagi hingga sore,tergantung dari karakteristik daerah itu. Dengan demikian,diharapkan kepada masyarakat agar tetap waspada akan terjadinya banjir dan tanah longsor,” bebernya kepada PIJAR, Kamis 2 Februari.
Siswanto menuturkan untuk wilayah Sulawesi Selatan bagian barat itu akan berpotensi terjadi banjir dan tanah longsor. “Pada prinsipnya, bagian daratan tinggi itu potensi terjadi longsor dan begitupun pada bagian daratan rendah akan terjadi banjir,” tandasnya. (pas/ris)