PAREPARE, PIJARNEWS.COM– Lazismu Parepare kembali membantu warga kurang mampu. Kali ini, seorang ibu hamil berhasil melahirkan dengan cara operasi caesar, setelah mendapat bantuan biaya dari lazismu.
Warga Kelurahan Ujung Lure, Kecamatan Soreang, Johariyah, sedang menunggu persalinan anak keempatnya. Saat memeriksakan diri ke posyandu, Johariyah malah mendapat kabar mengkhawatirkan. Posisi bayinya sungsang atau posisi dimana bayi di dalam rahim berada dengan kepala di atas.
Minggu (22/4) kemarin, saat berada di rumah kontrakannya di kelurahan Ujung Lure, air ketuban Johariyah pecah. Panik, sang suami, M Rusdi lalu melarikan istrinya ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan. saat itu salah satu kader Posyandu, Naomi yang juga merupakan tetangga korban, ikut membantu Johariyah ke rumah sakit.
Tiba di rumah sakit, M Rusdi kebingungan. Ia panik bercampur cemas. Istri dan anaknya terancam tidak mendapat penanganan. BPJS Kesehatan istrinya sudah menunggak beberapa bulan. Keluarga kurang mampu tersebut mengaku tidak memiliki biaya untuk membayar iuran BPJS mandiri mereka. Bahkan M Rusdi yang bekerja serabutan mengaku pekerjaannya tidak menentu, ia hanya bisa menutupi uang kontrakan dan makanan sederhana untuk keluarganya.
Ia hanya mendapat sedikit pinjaman dari tetangganya yang juga kader Posyandu, Naomi. Akan tetapi untuk biaya operasi caesar sang istri tentu tidak dapat ditutupi dari hasil meminjam tersebut.
Ketua RW Joharyah dan M Rusdi, Daniar Damis lalu mencoba menghubungi Kantor Lazismu Parepare. Damis meminta bantuan agar Lazismu dapat menolong salah satu warganya yang kurang mampu dan butuh bantuan mendesak.
Setelah mendapatkan informasi yang lengkap. Tim Amil Lazismu Parepare lansung merespon dengan cepat menuju RSUD A. Makkasau Parepare. Saat itu, Minggu malam, Kota Parepare diguyur hujan lebat. Tim Amil Lazismu menembus hujan dengan menggunakan motor. Pasalnya, bantuan tersebut tidak bisa ditunda. Operasi Johariyah harus cepat dilakukan. Sementara untuk operasi caesar, tunggakan BPJS Johariyah harus terlebih dahulu dilunasi.
Bersama Sekretaris Lazismu Parepare, Saiful Amir, Wakil Ketua Lazismu Parepare, Muhammad Naim, dan Yudio Kristanto, disaksikan Ketua RW, Daniar Damis dan didampingi Naomi menyerahkan bantuan yang diterima lansung oleh Johariah.
Johariyah mengungkapkan, rasa syukur dan terima kasihnya, karena Lazismu Parepare bisa membantu persalinan anak ke empatnya.
“Sangat membantu saya (lazismu), karena saya harus operasi semoga anak saya bisa selamat. Walaupun saya jauh dari keluarga besar di Ambon sana, saya bersyukur karena ada Lazismu mau menolong Saya. Terima kasih banyak,” ungkap Johariyah di dampingi suami dan anak- anaknya.
Kader Posyandu, Naomi mengapresiasi respon cepat tanggap lazismu dalam menolong sesama. “Walaupun Saya beragama Katolik, saya bangga dan sangat mendukung Lazismu.Lembaga seperti ini yang kita tunggu-tunggu, cepat, tidak ribet dan tanpa syarat apa-apa, semoga Lazismu terus berkembang dan dipercaya masyarakat” harapnya.
Wakil Ketua Lazismu Parepare, Muhammad Naim mengatakan, Lazismu adalah lembaga zakat infaq dan shadaqah muhammadiyah, lembaga zakat tingkat nasional yang berkhidmat dalam pemberdayaan masyarakat melalui pendayagunaan secara produktif dana zakat, infaq, sadaqah, wakaf dan dana kedermawanan lainnya baik dari perseorangan, lembaga, perusahaan dan instansi lainnya.
“Kami hanya menunaikan amanah ummat Islam melalui Zakat,infaq dan sedekah ke Lazismu. Karena merekalah kami bisa bergerak dan saya mengajak ibu dan bapak jangan lupa mendoakan para donatur Lazismu agar terus diberikan rejeki melimpah dan berkah dan keluarganya diberi kesehatan,” tuturnya.(mks)