JAKARTA, PIJARNEWS.COM – Laga pembuka Liga 1 musim 2023-2024 tersaji super big match yang mempertemukan tuan rumah Persija Jakarta sekaligus runner-up Liga 1 musim lalu melawan tamunya juara musim lalu PSM Makassar berakhir imbang.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (3/7/2023) malam itu berakhir Imbang dengan skor 1-1.
Macan Kemayoran turun dengan formasi 3-4-3, diposisi penjaga gawang dikawal sang kapten Andritany Ardhiyasa. Sektor pertahanan diisi Rizky Ridho, Muhammad Ferrari dan Hansamu Yama. Lini tengah diisi Resky Fandy dan Hanif Syhabandi dua flank diisi Ilham Rio Fahmi dan Firza Andika. Sementara, disektor penyerangan ada trio Witan Sulaeman, Ryo Matsumura dan Riko Simanjuntak.
Sementara tim Juku Eja tetap mengandalkan formasi 3-5-2. Penjaga gawang diisi Reza Arya. Sektor pertahanan ada Yuran Fernandez, Safruddin Tahar dan Erwin Gutawa. Lini tengah ada Akbar Tanjung, Ananda Raihan, Kenzo Nambu dan flank masing-masing Yakob Sayuri dan Yance Sayuri. Sementara dilini serang duo Wiljan Pluim dan Everton Nacimento.
Jalannya pertandingan :
PSM berhasil unggul lebih dulu di menit 12′ lewat gol yang diciptakan Kenzo Nambu. Berawal dari free kick yang diambil Akbar Tanjung dari sisi kanan pertahanan Persija, Kenzo Nambu yang berada di dalam kotak penalti lepas dari pengawalan dan mampu menyambut umpan tersebut dengan sundulan yang tak sanggup dihalau Andritany. PSM unggul 1
0-1.
Persija berbalik mengancam, di menit 44′ Macan Kemayoran mendapat peluang emas lewat tendangan bebas yang diambil Firza Andika dari sisi kiri pertahanan Persija. Tendangan keras Firza Andika on target, namun berhasil diselamatkan Reza Arya.
Memasuki babak kedua, Persija baru bisa menyamakan kedudukan di menit 80′ lewat gol sensasional dari pemain anyar mereka Ryo Matsumura.
Menerima umpan dari Firza Andika disisi kiri, Ryo Matsumura yang berdiri bebas tanpa pengawalan diluar kotak penalti melepaskan tendangan plesing yang bersarang di pojok kiri atas gawang PSM, membuat Reza Arya tidak bisa berbuat apa-apa.
Hingga peluit akhir dibunyikan wasit, tak ada tambahan gol dari kedua tim. Laga harus berakhir dengan skor 1-1. Dengan hasil itu, baik Persija dan PSM memetik 1 poin dilaga pembuka.
Reporter : Wahyuddin