BARRU, PIJARNEWS.COM – Bupati Barru Suardi Saleh meninjau lokasi persiapan jelang HUT ke-58 Barru di Taman Colliq Pujie, Kecamatan Barru, Senin (22/1) kemarin. Lokasi yang dipilih untuk puncak perayaan yakni tribun barat alun-alun.
Suardi menginstruksikan kepada seluruh SKPD terkait agar membenahi segala persiapannya, demi kelancaran acara.
Terpisah, ketua Panitia perayaan HUT Barru Abustan mengatakan, tribun barat alun-alun dipilih karena dinilai representatif sebagai lokasi utama.
Rangkaian acara akan dimulai pada tanggal 17-24 Februari. Dengan sejumlah agenda kegiatan seperti, pagelaran temu karya seni 24 kabupaten/kota, tarian massal melibatkan 2.500 penari.
Lainnya yaitu, temu kangen KKDB, temu kangen Saudagar Bugis, jalan santai, fun bike, groundbreaking anjungan pantai Sumpang Binangae dan tower Pemkab Barru, serta acara hiburan rakyat yang dimeriahkan oleh D’masiv, Teamlo, dan Evi Masamba.
“Acara tersebut Insya Allah bakal meriah, karena akan dihadiri juga oleh tamu dari luar daerah seperti, Gubernur, para Bupati dan wali kota se-Sulsel, para mantan Bupati Barru, anggota DPR RI dapil Barru, tokoh agama, dan tokoh masyarakat,” ujar Abustan kepada PIJAR. (fdy/asw)