MAKASSAR, PIJARNEWS.COM — Sempat optimis tinggi bakal menang pada Pilkada Takalar, usungan Partai Golkar Burhanuddin-M Natsir (Bur-Nojeng) justru harus keok -berdasar rekap C1 KPUD, Rabu malam, jumlah suara masuk 99,3 persen selisih suara 1912 . SK-HD peroleh suara 50,59 persen sedangkan Bur-Nojeng 49,41 persen.
Kemenangan pasangan Syamsari Kitta-H Ahmad Dg Se’re yang diusung Partai NasDem dan PKS itu membuat sejumlah kader Golkar pesimis. Salah satunya kader Golkar Makassar A Fatimah Sinrang. Dia menilai Golkar pada Pilkada Takalar sudah bekerja ekstra keras namun tidak mampu mengungguli Nasdem.
“Ini tanda tanya besar bagi kader Partai Golkar di Sulsel di bawah komando Nurdin Halid. Yang terjadi di Takalar adalah kemunduran besar,” ujarnya.
Kader lainnya, Andi D Baso menambahkan, Golkar Sulsel harus berbenah jika tidak akan hancur menjelang Pemilu dan sejumlah pilkada serentak lainnya di Sulsel.
Padahal pada kampanye Pilkada Takalar,, sejumlah petinggi Partai Golkar baik di tingkat DPP maupun DPD Sulsel seperti Ketua Umum Setya Novanto dan Nurdin Halid serta Idrus Marham masuk di Takalar untuk kampanyekan pasangan Bur-Nojeng. (adv/ris)