PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Yasser Latief menegaskan keseriusan untuk menantang petahana. YL, yang mengambil formulir pendaftaran di PAN, hanya mengambil formulir Calon Walikota, bukan Calon Wakil Walikota, Minggu 7/5.
Ketua Jaringan Kerabat Yasser Latief (Jabat YL) Muthazim mengatakan, hal itu sejalan dengan dorongan warga, teman-teman, loyalis dan kerabat YL. “Ini adalah bentuk komitmen menghadirkan figur baru yang dirindukan masyarakat Parepare,” jelas Muhtazim.
Rencananya, YL sendiri yang akan mengembalikan formulir tersebut, pada masa pengembalian 7-14 Mei. YL sendiri pernah menjadi pengurus PAN Sulsel, sehingga jaringan dan relasinya di partai besutan Amien Rais itu tidak diragukan lagi. YL juga merupakan kader Muhammadiyah, ormas yang dekat dengan PAN.
Sebelumnya, Ketua Komite Pemenangan Pemilu Daerah (KPPD) PAN Parepare, Ibrahim Suanda mengatakan, pendaftaran di PAN dibagi dua tahap. Tahap pertama tanggal 1 -7 Mei proses pengambilan formulir yang boleh diwakili. Tahap kedua pengembalian tanggal 8-15 Mei, calon sendiri yang harus mengembalikan.
Dengan demikian, per malam ini kandidat yang mendaftar di PAN masing-masing Taufan Pawe, Yassser Latief, Tasming Hamid, Rahmat Sjam, Parman Agus Mante, Asriadi Samad, Iqbal Chaliq, Firdaus Djollong, hingga Yamin Aslan Tjanring. (mul/ris)