PINRANG, PIJARNEWS.COM–Mobil truk bermuatan perabotan rumah tangga keluar dari jalur setelah menghantam pembatas jalan sampai akhirnya terbalik, di tanjakan Balikajang, Desa Watangpulu Kecamatan Suppa, Kabupaten Pinrang, Selasa (11/08/2020).
Kejadian itu terjadi sekira pukul 7.30 pagi, saat Udin (25) sang pengemudi truk melaju dari arah Makassar menuju Polmas, Sulawesi Barat, dan saat melintas melewati tanjakan huruf S, kemudi mobil tak bisa bergerak saat hendak belok kanan, mobil dengan nomor polisi DD 8714 YS itu terhenti ditengah jalan hingga akhirnya berjalan mundur dan menghantam pembatas sampai akhirnya terbalik dengan posisi ban berada di atas.
“Pas saya mau belok kanan tidak bisa, tiba-tiba mobil mundur dan tidak bisa dikendalikan,” ungkap Udin.
Beruntung si pengemudi berhasil turun dan selamat sementara Kerugian belum bisa ditaksirkan.
Kecelakaan itu diduga terjadi karena selang rem angin bocor, sehingga power steering tidak berfungsi dan mengakibatkan mobil tersebut mundur.
Reporter : Sucipto Al-Muhaimin