MAKASSAR, PIJARNEWS. COM–Dinas Perpustakaan Makassar menerima kunjungan kerja dari Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Marowali Provinsi Sulawesi Tengah, Jumat, 3 Maret 2019.
Kunjungan yang dipimpin oleh Kadis, Arifin Lakane beserta Sekdis diterima langsung oleh Kabid Pengembangan dan Pelestarian Bahan Perpustakaan yang mewakili Kadis Perpustakaan Kota Makassar, Indra Artati didampingi Kepala Seksi, Andika Cahyadi, Fadly Nur Daeng Bonto, Uly Muliawati dan Pustakawan.
Dalam kunjungan tersebut, Kadis Perpustakaan Morowali sangat terkesan dengan program-program kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan Kota Makassar khususnya yang melibatkan pegiat literasi dan pendongeng. Menurutnya, kegiatan di Perpustakaan Marowali masih terbatas. Olehnya itu, beberapa kegiatan yang dilaksanakan oleh Kota Makassar akan diadopsi di Morowali termasuk akan mengirimkan lima orang untuk mengikuti workshop mendongeng yang dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan Kota Makassar.
Kabid Pengembangan dan Pelestarian Bahan Perpustakaan Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Indra Artati menyampaikan terima kasih atas kunjungan dan menyambut baik untuk melakukan studi tiru di Kota Makassar. Walaupun dengan sarana dan prasarana terbatas, Dinas Perpustakaan Kota Makassar telah memiliki 3 Program dengan 36 Kegiatan serta ditambah 5 Inovasi untuk mendekatkan peran Perpustakaan kepada masyarakat dan meningkatkan kegemaran membaca. (*)
Editor: Dian Muhtadiah Hamna