SIDRAP, PIJARNEWS.COM — Ribuan warga tampak antusias menyambut kedatangan 267 jemaah haji kelompok terbang (kloter) IV yang tiba sekira pukul 01.40 wita di Aula Satuan Kantor Perangkat Daerah, (SKPD) Kelurahan Batulappa, Kecamatan Watangpulu Sidrap, Jumat dinihari, 31 Agustus 2018.
Penyambutan jemaah haji kloter IV ini sekaligus penyerahan dari pihak Pemerintah Kabupaten Sidrap kepada pihak keluarga.
Kepala Kementerian Agama Sidrap, Irman sangat bahagia melihat kondisi jemaah haji Sidrap yang tetap dalam keadaan sehat walafiat meskipun telah mengikuti serangkaian ritual haji dan selamat sampai di tanah kelahiran.
“Alhamdulillah jemaah haji Sidrap selamat kembali ke tanah air, saya sangat bersyukur atas kepulangan jemaah haji ini. Semoga menjadi haji mabrur,” ungkapnya.
“Bagi jemaah haji yang meninggal mari kita sama-sama mendoakannya, semoga semua amal ibadah almarhumah di terima di sisi Allah SWT,” ungkap Irman.
Sebanyak 268 jemaah haji Sidrap yang diberangkatkan dan satu di antaranya dinyatakan meninggal dunia di pesawat di saat menuju tanah air, dan almarhumah telah diserahkan kepada pihak keluarga. (*)
Reporter: Sudarmin
Editor: Dian Muhtadiah Hamna