PAREPARE, PIJARNEWS.COM– Direksi dan manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare, mengapresiasi capaian gelar Doktor (DR) dr M. Asykar A Palinrungi Sp.U, Subp.Ped.(K).
Atas gelar barunya tersebut, nama lengkapnya kini menjadi DR. dr. M Asykar A Palinrungi Sp.U. Subp. Ped(K).
“Selamat dan sukses kepada DR. dr. M. Asykar A. Palinrungi, Sp.U, Subp.Ped(K), atas diraihnya Gelar Doktor,” tulis RSUD Andi Makkasau di akun media sosial Facebooknya, dikutip pijarnews.com (24/7/2023).
“Semoga ilmu yang diperoleh berkah dan bermanfaat bagi nusa dan bangsa,” tambah RSUD Andi Makkasau sebagai bentuk apresiasi.
Diketahui, dr. M. Asykar merupakan dokter bedah urologi di RSUD Andi Makkasau. Dia melakukan pemeriksaan setiap hari Sabtu, untuk jadwal pemeriksaannya dimulai pada jam 9 pagi hingga jam 2 siang.
Mengenal Urologi
Urologi adalah ilmu kedokteran yang fokus mengatasi gangguan pada sistem saluran kemih dan sistem reproduksi. Cakupan urologi bahkan sampai menangani masalah kemandulan, kanker pada saluran kandung kemih, ginjal hingga sistem saraf pada saluran kandung kemih dan saluran reproduksi.
Dokter yang menangani adalah dokter spesialis urologi. Mereka yang sudah bergelar dokter umum harus menempuh pendidikan untuk mendapatkan gelar sebagai spesialis urologi setidaknya 5 tahun.
Ahli urologi tidak hanya menangani permasalahan sistem salurah kemih dan sistem reproduksi pada pria dan wanita dewasa, mereka juga mengatasi permasalahan urologi pada anak-anak.(*)
Penulis: Faizal Lupphy