PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Calon Walikota-Wakil Walikota Parepare nomor urut 2, Faisal Andi Sapada – Asriady Samad (FAS) menegaskan kesiapan mereka bertarung pada Pilwalkot Parepare. Menyusul perkembangan terbaru gugatan rivalnya, Taufan-Pangerang (TP) di Mahkamah Agung pasca diskualifikasi TP oleh KPU.
“Hasil resminya masih kita tunggu. Pun demikian, tetap diskualifikasi ataupun tidak (kembali dua paslon) kita selalu siap bertarung. Toh, ada atau tidak ada lawan, tim harus tetap bekerja menggalang suara,” jelas Ketua Tim FAS Yasser Latief (YL).
YL menyebut telah menyampaikan kepada tim, relawan dan simpatisan FAS agar tidak terfokus pada gugatan TP atas putusan diskualifikasi oleh KPU. “Kita hanya berharap MA bekerja dengan jujur, apalagi di bulan Ramadan ini. Selebihnya, kita serahkan kepada Allah SWT,” ungkap mantan Ketua KPU itu.
Yasser meyakini, tingkat penerimaan dan keterpilihan FAS makin baik. Dan diprediksi semakin menanjak jelang hari pencoblosan. Hal tersebut bukan tanpa alasan. Dukungan yang terus mengalir dari pelbagai lapisan masyarakat menjadi modal kuat FAS. 22 program unggulan juga diyakini menjadi primadona, lantaran menyentuh langsung kebutuhan utama warga.
Dalam pelbagai kesempatan, Faisal Andi Sapada selalu mengingatkan tim, relawan dan pendukungnya agar tidak terpaku pada kasus diskualifikasi itu. Dia menegaskan, timnya dan segala infrastruktur pemenangan siap bekerja. “Terus bekerja cerdas. Hindari perselisihan yang tak perlu. Ajak masyarakat bergabung dengan cara cara lembut dan santun,” demikian imbauan FAS.
Sebelumnya, Ketua DPW Nasdem Sulsel Rusdi Masse juga telah mengimbau tim FAS agar tidak mengendorkan kerja kerja pemenangan. “Progres (usungan Nasdem, red) di Parepare ini paling baik. Jangan sampai kendor, terus menggalang suara dengan meraih simpati warga,” tandas RMS disela kunjungannya ke Parepare baru-baru ini. (tim)