Dilansir suarasultra.com, mantan Ketua DPRD Soppeng ini juga menyampaikan jika peristiwa pengukuhan kepengurusan KKS tentunya patut diapresiasi sebagai wujud tingginya rasa kekeluargaan dan hubungan emosional serta kebersamaan sesama orang Soppeng. Utamanya yang menetap dan menjadi warga Sulawesi Tenggara.
Berangkat dari hal tersebut, kata Kaswadi, maka menjadi tanggung jawab bersama untuk saling mendukung sebagaimana pesan leluhur kita. “Sitiroang deceng tessitiroang jaa’, siwata menre tessirui noo”.
“Sebagai warga Sulawesi Tenggara maka sudah menjadi kewajiban dan tanggung jawab bersama untuk membangun daerah ini sebagaimana pepatah, Dimana bumi dipijak di situ langit dijunjung,” ujarnya.
Kerua DPD dua Golkar Soppeng itu juga meminta KKS untuk menunjukkan diri bahwa orang Soppeng merupakan warga yang baik dan siap berkontribusi bagi kemajuan daerah di manapun berdomisili.
“Oleh karena itu, saya berharap agar kedua kepengurusan KKS ini dapat menyusun program-program yang lebih faktual dan produktif, baik untuk kepentingan anggota maupun bagi pembangunan di wilayah ini,” ujarnya. (ss/mtr)