SIDRAP, PIJARNEWS.COM –– “Jodoh ada ditangan Allah dan menjadi rahasiahnya” begitulah kalimat yang diucapkan Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Syaharuddin Alrif yang hadir menyaksikan pernikahan Inade (65), janda di Desa Corawali, Kecamatan Panca Lautang Sidrap yang dinikahi seorang brondong Muh Idris (20) asal Eran Batu, Enrekang, di Corawali, Rabu malam, 24 Oktober 2018.
Syahar, sapaan akrab politisi Partai Nasdem itu mengaku penasaran dan ingin melihat langsung pernikahan yang heboh di Indonesia ini.
“Kemarin saya melihat di media, bahwa ada pernikahan yang heboh di kampung saya. Makanya saya hadir untuk menyaksikan langsung dan memberikan ucapan selamat kepada kedua mempelai. Ini pernikahan paling heboh di Indonesia hari ini, ” sebutnya kepada awak media.
Menurut Sekretaris DPW Partai Nasdem Sulsel itu, hal ini jarang terjadi, yang biasa seorang lelaki tua yang menikahi gadis muda. Namun malam itu janda 65 tahun dinikahi pemuda 20 tahun.
“Ini merupakan takdir Tuhan, bahkan Idris menunaikan sunnah Rasul, yakni menikahi janda yang terpaut lebih tua darinya. Semoga ini berkah dan menjadi keluarga yang langgeng dan bahagia,” harapnya.
Inade merupakan janda yang ditinggal mati suaminya pada tahun 2013, awalnya bertemu Idris di kebun miliknya saat memetik cengkeh di Suli, dari situlah awal cinta kedua sejoli ini. Hingga malam tadi melangsungkan ijab kabul. (*)
Reporter: Sudarmin
Editor: Dian Muhtadiah Hamna