BARRU, PIJARNEWS.COM — Puluhan Polisi Wanita (Polwan) Polres Barru mendatangi kediaman Purnawirawan Polri, Poniran di Kelurahan Sumpang Binangae, Kecamatan Barru. Kamis 24/8.
Kedatangan para Polisi cantik tersebut bermaksud menyerahkan sembako berupa minyak, susu, mentega, makanan instan, dan lain-lain.
Kasat lantas Polres Barru, AKP Dharmawaty mengatakan, kunjungan tersebut merupakan anjangsana dalam rangkaian kegiatan peringatan HUT Polwan yang ke-69 tahun.
“Bapak Poniran yang berpangkat terakhir Bripka, kondisinya memperihatinkan. Istrinya sekarang dalam kedaan buta. Kami sudah mengunjungi dan melihat langsung kondisinya dan kami serahkan bantuan, “ujar Dharma.
Selain anjangsana, Polwan Polres Barru juga nantinya akan mengadakan donor darah dan olahraga bersama. (fdy/ris)