PAREPARE, PIJARNEWS.COM–Dalam rangka memeriahkan Hari Dharma Karyadhika ke 76, Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare kembali berinovasi melalui layanan Qurma yang merupakan singkatan dari “Quick Response Code Informasi Layanan”. Hal itu di ungkapkan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare, Arief Eka Riyanto.
Melalui inovasi tersebut, lanjutnya masyarakat maupun calon pemohon bisa memperoleh informasi mengenai sejumlah layanan keimigrasian.
“Masyarakat maupun calon pemohon cukup menscan barcode yang sudah disiapkan imigrasi di sejumlah titik yang ada di ruang pelayanan Kantor Imigrasi Parepare,” ujarnya, Jumat (29/10/2021).
Nantinya tambah Kakanim, setelah melakukan scan, calon pemohon diarahkan ke situs web untuk mempermudah calon pemohon dalam mengakses informasi. Mulai dari informasi Persyaratan pembuatan paspor baru, biaya pembuatan paspor, ijin tinggal terbatas, pengaduan bahkan sampai lokasi Kanim Parepare.
Kakanim menambahkan selain layanan ini bertujuan mempermudah masyarakat dalam mendapatkan informasi seputar keimigrasian tanpa perlu menginstal aplikasi diponsel calon pemohon yang berpotensi menambah beban smartphone masyarakat yang bersangkutan.
Ia berharap, layanan melalui situs Web yang terhubung langsung dengan media sosial Kantor Imigrasi Kelas II TPI Parepare, seperti Tiktok, Instagram, dan YouTube. Ini bisa mendekatkan Imigrasi Parepare guna memberikan pelayanan kepada masyarakat maupun calon pemohon.
“Kami berharap kedepan masyarakat bisa memaksimalkan layanan QURMA ini,” pungkas Kakanim.