PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Tempat pelaksanaan magang mahasiswa Fakultas Hukum (FH) Universitas Muhammadiyah (UM) Parepare tahun 2019 mengalami peningkatan di banding tahun 2018.
Setelah empat tahun FH UM Parepare berdiri, penempatan magang ini sudah dua kali dilakukan. Kali ini, jumlah mahasiswa magang sebanyak 24 orang. Mereka ditempatkan di tujuh instansi pemerintahan. Jumlah ini meningkat dibanding tahun 2018 yang hanya ditempatkan di tiga instansi saja.
Ketua Program Studi Ilmu Hukum FH UM Parepare, Wahyu Rasyid mengatakan, 24 mahasiswa tersebut telah menempati tempat magangnya sejak 11 November 2019. “Mahasiswa yang magang ini akan ditempatkan selama satu bulan dan baru berakhir pada 11 Desember 2019,” ujar Wahyu.
Ia juga menyampaikan, kegiatan magang tersebut bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa terhadap dunia kerja.
“Harapan kami, mahasiswa bisa membandingkan antara teori yang diperoleh di kampus dan praktik di lapangan,” ungkap alumni Unhas ini.
Pelaksanaan magang tersebut, lanjut Wahyu, disesuaikan dengan latar belakang program studi dan konsentrasi mahasiswa FH UM Parepare.
Magang FH UM Parepare tersebut dilaksanakan di tujuh instansi di Kota Parepare yakni Kantor Pengadilan Negeri, Pengadilan Agama, Kejaksaan, Polres, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A), Dinas Lingkungan Hidup serta Dinas Kehutanan. (*)
Reporter : Sucipto Al-Muhaimin
Editor : Alfiansyah Anwar