PAREPARE, Wali Kota Parepare Taufan Pawe turun memastikan kesiapan Stadion Gelora BJ Habibie (GBH) Parepare menggelar pertandingan play-off menuju Liga Champions Asia (LCA) 2023 antara PSM Makassar melawan Bali United.
Rencananya, PSM akan menjadi tuan rumah leg kedua melawan Bali United di Stadion GBH pada 10 Juni 2023. Setelah sebelumnya pada leg satu 6 Juni 2023, PSM bertandang ke Bali.
Taufan Pawe, Wali Kota Parepare dua periode ini meyakinkan, Stadion GBH selalu siap jadi markas PSM untuk turnamen apapun termasuk Liga 1 musim kompetisi 2023-2024.
“Pemerintah Kota Parepare terus bergerak dengan kerja-kerja responsif. Insya Allah stadion kita ini selalu siap dijadikan venue pertandingan atau turnamen, termasuk Play Off Liga Champions Asia. Mohon doa ta,” kata Taufan Pawe di akun media sosial pribadinya.
Belum lama ini, Taufan Pawe bersama jajaran terkait di antaranya Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Parepare, Amarun Agung Hamka turun meninjau kesiapan Stadion GBH menggelar pertandingan play-off LCA.
Juga turut meninjau Kabag Ops dan Kasat Intelkan Polres Parepare, serta Ketua Panitia PSM Makassar. Usai meninjau, Taufan Pawe menekankan salah satu pembenahan yang saat ini intens dilakukan adalah saluran drainase.
“Pembenahan saluran drainase ini menjadi prioritas kami. Karena selama ini saluran drainase yang menjadi sumber masalah jika curah hujan meningkat,” tandas Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel ini.
Sumber ; artikelnews