PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Pemerintah Kecamatan Kota Parepare menggelar lomba hias lorong. Lomba dalam rangka memperingari Hari Ulang Tahun (HUT) ke 72 Republik Indonesia.
Camat Soreang, Muh Nurjani menuturkan kegiatan ini sekaligus mendukung program peduli lorong Wali Kota Parepare “Lomba peduli lorong yang kita gelar diharapkan mampu meningkatkan motivasi masyarakat menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan mereka,”jelasnya dalam rilis yang diterima PIJAR, Rabu 16/8.
Kriteria penilaian lomba meliputi, lampu lorong, bank sampah, tempat sampah, tanaman obat, kebersihan dan keindahan.
Ketua Panitia lomba, Dede Harisrustaman mengatakan, sebanyak tujuh lorong yang mengikuti lomba ini Aspek yang menjadi penilaian, kata Dede terdiri kebersihan, keindahan, hijau dan kenyamanan lorong.
“Dari aspek kebersihan yang dilihat terkait drainase, selain itu ada atau tidaknya penghijauan,”tuturnya. (mul/ris)