SULBAR, PIJARNEWS.COM — Indonesia kembali berduka. Itu setelah gempa bumi yang terjadi di Sulawesi Barat (Sulbar) Jumat dini hari (15/01/2021) dengan magnitudo (M) 6,2 merubuhkan sejumlah bangunan dan menewaskan puluhan warga. Bangunan yang ambruk tersebut seperti Kantor Gubernur Sulbar, RSUD Mamuju, RS Mitra Manakarra, Hotel Maleo dan sejumlah bangunan lainnya.
Kamis 21 Januari 2021, Lembaga Mahasiswa dari Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Muslim Indonesia (UMI) bergerak membantu meringankan beban korban gempa. Mereka terdiri dari SENAT Mahasiswa, Himpunan Mahasiswa Jurusan Kesehatan Masyarakat, Keperawatan, Kebidanan. HMI Komisariat FKM UMI pun turut andil membantu meringankan beban warga terkena dampak bencana gempa bumi tersebut.
Sekertaris Umum Senat Mahasiswa FKM UMI, Akmal Kurniawan mengatakan, aksi sosial kali ini dilakukan untuk membantu saudara kita yang berada di Sulawesi Barat. Utamanya yang terkena dampak gempa berkekuatan magnitudo 6,2 pada Jum’at (15/01/2021).