BARRU, PIJARNEWS.COM — Ketua Tim Penggerak (TP) Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Barru Hj Hasnah Syam MARS menutup secara resmi festival ramadan 2018 se Desa Patoga di Desa Tompo, Selasa malam (12/6/2018). Kegiatan lomba bernuansa islami itu sudah dimulai sejak 8 -12 Juni 2018. Ada Empat desa yang terlibat pada kegiatan itu, yakni Desa Palakka, Desa Tompo, Desa Galung dan Desa Anabanua.
Masing-masing desa mengutus peserta terbaiknya mengikuti ajang tahunan ini di setiap bulan ramadan. Malam penutupan menjadi malam yang sangat meriah, ratusan warga di empat desa tumpah ruah memadati tenda undangan dan sekitar tempat pertunjukan.
Pada kesempatan itu, Hasnah Syam memuji kemeriahan acara yang dimotori anak muda Desa Tompo ini.
Menurutnya, dari segi tata panggung, peserta yang ikut, serta penonton yang hadir, selayaknyalah kegiatan ini berada di level kabupaten.
“Saya kira tadi ini perlombaan level kabupaten,” ungkapnya disambut tepuk riuh dari warga yang menonton acara ini.
Sebelum menutup secara resmi, Hasnah Syam berpesan agar para pemuda di desa tersebut tetap menjaga nilai-nilai semangat kepemudaan yang berfikir positif, berkarakter, pantang menyerah, dan senantiasa menjauhkan diri dari perbuatan perbuatan tercela.
Hj Hasnah Syam juga berharap, kegiatan seperti ini dapat menjadi contoh bagi desa-desa lainnya yang ada di wilayah Kabupaten Barru.
“Saya harap kegiatan seperti ini semakin marak di wilayah Kabupaten Barru, pemuda kita tumbuh menjadi pemuda yang kreatif, beronovasi tinggi dan berjiwa religius,” ungkap Kadis Kesehatan Barru ini. (*)
Editor : Alfiansyah Anwar