PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Komunitas Nasi Bungkus (Nabung) Parepare dan Pijarnews.com mengunjungi Panti Jompo Tresna Werdha Mappakasunggu Parepare, Selasa 28/3. Komunitas yang dikenal dengan nama Pasukan Pemadam Kelaparan itu menyalurkan paket makanan dan minuman kepada warga panti.
Selain menyalurkan paket makanan, relawan komunitas juga melihat kondisi kesehatan para penghuni panti jompo tersebut. “Ada sekira 100 paket disalurkan kepada para warga panti. Ini memang misi utama komunitas kami yang rutin setiap minggu menyalurkan makanan kepada yang membutuhkan,” jelas Ketua Komunitas Nabung Parepare, Wahyuni Jabir.
Pengelola Panti Jompo, Usmar Umasangaji menyampaikan terimakasihnya kepada Komunitas Nabung dan Pijarnews.com atas kesediaannya menyalurkan bantuan. “Kami selalu terbuka atas setiap bantuan. Hari ini kita bersyukur kedatangan adik-adik dari Komunitas Nabung. Semoga dibalas dengan rezeki berlimpah,” katanya dihadapan para relawan.
Komunitas Nabung rutin berbagi paket makanan kepada warga. Makanan itu dibeli dari hasil tabungan para relawan atau sumbangan dari dermawan, instansi maupun lembaga lain. Relawan komunitas ini terdapat 20-an orang. Mereka berasal dari beragam profesi dan rutin menggelar kegiatan bagi-bagi paket makanan. (amr/ris)