PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Komisi Pemilihan Umum Daerah(KPUD)Parepare mengelar rapat internal dengan seluruh jajaran kesekertariatan, Selasa 14 Februari. Rapat dilaksanakan di Media Centre KPU, Jalan Bumi Harapan Kecamatan Bacukiki Barat.
Rapat tersebut di gelar untuk membahas persiapan program kerja dan peningkatan Kapasitas SDM staf sekertariat KPUD Parepare, dipimpin oleh Ketua KPUD Kota Parepare Nurnahdiya, dan Plt Sekertaris Sitti Mihdar.
Dalam Rapat kerja tersebut masing-masing para kasubag memaparkan secara teknis program kerjanya dihadapan para komisioner. Empat kasubag masing-masing kasubag umum dijabat oleh Siti Mihdar, kasubag program dan data Santoso, kasubag teknis pemilu dan hupmas Asrul Amin dan kasubag hukum Muh Darwis.
Komisioner Divisi Sosialisasi Masyarakat, Mursalin Muslimin mengusulkan iklan layanan masyarakat tentang ajakan ke-TPS dan himbaun kepada masyarakat tidak untuk golput. Selanjutnya disampaikan oleh Sudirman Divisi Hubungan Masyarakat mengusulkan diklat pemilu.
“Tujuannya untuk mengedukasi masyarakat tentang kepemiluan dan berdemokrasi. Nanti lulusan diklat ini akan dibuatkan lisensi sertifikat, dan disiapkan menjadi penyelenggara pemilu,” urainya. (ris)