ENREKANG, PIJARNEWS.COM — Lembaga Amil Zakat Infaq dan Sedekah Muhammadiyah (Lazismu) Enrekang tak pernah lelah apalagi menyerah dalam menebar kebaikan. Bersama MCCC Lazismu Enrekang kembali menyerahkan suplemen berupa madu manis kepada seluruh tenaga medis di Kabupaten Enrekang, Kamis (21/5/2020).
Suplemen yang diserahkan kepada kepala puskesmas di tiap kecamatan se-Kabupaten Enrekang dimulai tanggal 20-21 Mei 2020.
Bersama tim eksekutif Lazismu Enrekang dan beberapa orang relawan mengantarkan langsung suplemen tersebut yang saat itu didampingi menejer eksekutif Lazismu Enrekang.
Suplemen tersebut diharapkan dapat bermanfaat kepada seluruh tenaga medis yang setia menjadi pahlawan digarda terdepan dalam melawan virus corona ini, tetap sehat dan berstamina selama pandemi berlangsung.
Berdaya bersama Lazismu, ta’awun demi kelangsungan hidup yang lebih baik dan tak lelah memberi untuk negeri dalam menopang hidup masyarakat dan warga Enrekang secara khusus merupakan tagline yang terus digalakkan Lazismu Enrekang.
Konsistensi Lazismu Enrekang dalam memperhatikan warga dhuafa yang terdampak dari pandemi setelah beberapa waktu yang lalu fokus membagikan sembako sebagai wujud kepedulian terhadap sesama.
Pada proses penyaluran bantuan, pihak Lazismu Enrekang pun disambut dengan baik oleh para Kepala Puskesmas.
Qamariah Bulan Fitriah mengatakan bahwa bantuan suplemen yang diserahkan ini merupakan uluran tangan dari kaum-kaum dermawan yang mempercayakan donasinya kepada lazismu.
“Kami dari pihak Lazismu hanya sebagai perpanjangan tangan bagi donatur dalam berbagi kebaikan sebagai wujud dukungan yang diperuntukkan kepada pahlawan covid 19,” ujar QBF sapaanya.
Melalui pertemuan itu pula, tenaga medis sebagai penerimah bantuan paket suplemen madu manis lazismu, menyampaikan terima kasih yang dalam kepada setiap donatur.
“Kami sangat berterima kasih atas bantuan suplemen dari Lazismu Enrekang, di tengah pandemi masih sangat perhatian kepada tenaga medis,” ungkap Yukha salah satu pejuang covid di Puskesmas Baraka.
dr Mutia Muchlis yang bertugas di puskesmas Anggeraja juga mengucapkan hal senada.
“Kami haturkan banyak terimah kasih karena telah diberi dukungan secera materil dan nonmateril dari masyarakat Enrekang untuk yang kesekian kalinya,” ungkap Mutia.
Lazismu mengiringkan doa agar para donatur mendapat balas yang lebih baik dari Allah swt atas setiap kebaikan yang telah mereka berikan kepada sesama.
Lazismu tak lupa mengucap terimah kasih atas kepercayaan donatur kepada Lazismu Enrekang dalam mengelola donasinya.(*)
Reporter : Armin