Founder MEC Indonesia, Muhammad Eka Prachandra didampingi Produser Film Uang Panai, Andi Syawal Mattuju memberi keterangan pers mengenai program Bayar Kursus Pakai Sampah, kemarin sore.
MAKASSAR, PIJARNEWS.COM–Terobosan kreatif kembali dilakukan oleh Mandiri Entrepreneur Centre (MEC) Indonesia menyambut ulang tahunnya yang ke-7. Lembaga bahasa Inggris dan Entertainment yang berpusat di Makassar itu melaunching program “Bayar Kursus Pakai Sampah”.
Founder MEC Indonesia, Muhammad Eka Prachandra menuturkan program tersebut untuk mengedukasi masyarakat bahwa kursus tidak selamanya tentang uang.
“Sekaligus mengingatkan masyarakat bahwa peduli lingkungan adalah hal yang wajib bagi kita yang hidup di bumi ini,” tuturnya saat melaunching program tersebut di Kantor MEC Indonesia, Jalan Hertasning E7, Jumat, 26 April 2019. Acara ini dihadiri Wakil Wali Kota Makassar, Syamsu Rizal dan Produser Film Uang Panai, Andi Syawal Mattuju.
Chandra–panggilan akrabnya melanjutkan–program ini merupakan inovasi ramah lingkungan MEC Indonesia dalam dunia pendidikan di Indonesia. Selama perjalanan tujuh tahun itulah, MEC Indonesia juga memperhatikan banyak isu-isu kemasyarakatan salah satunya isu kebersihan lingkungan. MEC Indonesia yang beranggotakan ribuan member kini tersebar di 32 cabang dengan 21 kota di Indonesia.
“Program bayar kursus pakai sampah ini digelar serentak di 7 kota besar di Indonesia yang kelak memudahkan masyarakat untuk mendaftarkan putra-putrinya. Cukup mendonasikan 7 kg sampah untuk kursus bahasa Inggris selama 7 pekan. Program ini diharapkan menyadarkan masyarakat Indonesia tentang pentingnya kebersihan lingkungan,” tandasnya.
Andi Syawal Mattuju, Produser Film Uang Panai menambahkan program ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap masyarakat . “Semoga dengan informasi ini menantang kita untuk bisa membuat lagi program yang lebih besar dan rutin ditiap cabang yang memberikan impact bagi masyarakat,” paparnya.
Setelah peluncuran program “Bayar Kursus Pakai Sampah” rangkaian peringatan Anniversary MEC Indonesia akan berlanjut dengan acara English Camp pada hari ini, Sabtu, 27 April 2019. Inti perhelatan Anniversary MEC Indonesia bertajuk “MECNESIA Favourite Concert” digelar besok, Minggu, 28 April 2019 di Fourpoint Hotel by Sheraton dengan menghadirkan penampilan band Sheila on 7. (*)
Editor: Dian Muhtadiah Hamna