SIDRAP, PIJARNEWS.COM-– Pemilihan Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Sidrap berlangsung alot di Ballroom Al-Goni Hotel Grand Sidny, Jalan Muh Junaid Pangkajene, Sidrap, Sabtu, 22 Desember 2018.
Pemilihan yang diikuti 63 peserta itu dimenangkan Andi Mustakim dengan meraih 55 suara sementara Zainuddin meraih 7 suara dan 1 suara dinyatakan batal.
Ketua DPD II APDESI Sidrap untuk periode 2018-2022, Andi Mustakim usai terpilih menyampaikan ucapan terimakasih.
“Alhamdulillah, berkat dukungan teman-teman, saya bisa memenangkan pemilihan ini. Terima kasih atas kepercayaannya,” ujar Mustakim.
Kepala Desa Bola Bulu, Kecamatan Pituriase itu mengatakan, amanah yang dibebankan untuk memimpin organisasi ini akan ia emban sebaik-baiknya demi kepentingan bersama dan lembaga.
“Insya Allah, kami akan bekerja sesuai dengan harapan dan keinginan para anggota berdasarkan aturan organisasi,” janjinya.
Pemilihan ini dihadiri Ketua DPD I APDESI Sulsel, Sry Rahayu Usmi, dan Ketua DPD II APDESI Sidrap periode 2014-2018, Ukkas Sulaeman serta para kepala desa dari 11 kecamatan se Bumi Nene Mallomo. (*)
Reporter: Sudarmin
Editor: Dian Muhtadiah Hamna