SIDRAP, PIJARNEWS.COM – Menjelang resepsi Milad Muhammadiyah ke-109 di Kabupaten Sidrap, panitia mengagendakan kegiatan Seminar Nasional Pendidikan. Seminar tersebut bakal dihadiri Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Republik Indonesia, Prof Dr H Muhadjir Effendy, M.AP. Mendikbud dijadwalkan menjadi pembicara pada seminar yang bertema “Pendidikan di Era Revolusi Industri 4.0”.
Seminar Nasional di Bumi Nene Mallomo tersebut akan dilaksanakan Sabtu, 25 Agustus 2018 mendatang. Acara di mulai pada pukul, 08.00 wita hingga selesai di Auditorium H Zaini Razak, Kampus STKIP Muhammadiyah Rappang, Sidrap.
Panitia Seminar Nasional, H Rustam Efendy Rasyid, M.Pd mengatakan, acara seminar nasional ini diperuntukkan bagi pelajar, mahasiswa dan tenaga pendidik. “Kegiatan ini difokuskan bagi pelajar, mahasiswa dan tenaga pendidik, seperti guru, dan dosen di Sidrap. Kami juga menunggu rekomendasi agar surat penyampaian akan dibawa ke sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Sidrap,” jelasnya.
Rustam Efendi menambahkan, kegiatan ini juga melibatkan semua ortom, PTM, dan Amal Usaha Muhammadiyah di Kabupaten Sidenreng Rappang. Untuk informasi pendaftaran silahkan Hubungi No HP : 085341737777 dan 081343795600. (*)
Reporter : Sudarmin
Editor : Alfiansyah Anwar