PAREPARE, PIJARNEWS.COM — Wali Kota Parepare, Taufan Pawe mengaku bangga dengan hasil pelaksanaan Musabakah Tilawatil Quran (MTQ) Ke-29. Hal itu ia katakan pada penutupan MTQ di Baruga Rujab Walikota Parepare, Senin (21/03/2022).
“Hasilnya cukup membanggakan. Para juara-juara ini adalah sosok-sosok Qurani,” ujar Taufan Pawe, saat ditemui usai penutupan.
Walikota dua periode itu menambahkan, kegiatan MTQ itu merupakan kegiatan yang sabgat bernilai. Sebab, kata dia, MTQ itu merupakan salah satu cara penyebaran syiar islam.
“Saya berharap, para juara-juara MTQ kali ini tampil menjadi insan-insan Qurani, sebagai implementasi kehidupan Kota Parepare yang dikenal kota ulama dan kota santri,” tambahnya.
Ketua DPD I Golkar Sulsel itu juga mengucapkan selamat untuk para juara. Ia juga berpesab agar para juara tetap mengasa kemapuannya untuk memperisiapkan diri pada perlombaan di tingkat provinsi.
“Selamat untuk para anak-anakku yang juara, tetap asa kemampuan,” tutupnya.
Pada MTQ Tingkat Kota Parepare itu, kafilah Kecamatan Ujung keluar sebagai juara umum. Dengan perolehan juara yakni, 11 Juara satu, tiga juara dua, dua juara tiga, dan dua juara harapan. (Adv)
Editor : Mulyadi Ma’ruf