- Ket: Calon presidium MN Kahmi, Kamrussamad (foto: Tribun)
MEDAN, PIJARNEWS.COM — Munas Kahmi di Medan, sementara berlangsung, Sabtu-Minggu 18-19/11. Sejumlah nama bertarung untuk menjadi Ketua Presidium Majelis Nasional (MN) Kahmi. Salah satunya adalah Ketua Badan Pengurus Pusat (BPP) Himpunan Pengusaha KAHMI (Hipka), Kamrussamad.
![](http://pijarnews.com/wp-content/uploads/2017/11/d6ed50d2-75b1-4268-ab34-b9f12360b62c-201x300.jpg)
Wakil Bendahara Umum PB HMI, Mansur Marsuki menjadi salah satu PB yang mendukung Kamrussamad. Dia menilai, Kamrussamad layak terpilih sebagai salah satu presidium MN Kahmi. Bahkan menjadi koordinator presidium.
“Beliau adalah pengusaha sukses. Saya berharap, lewat beliau ada reorientasi perjuangan Kahmi. Dari orientasi politik, menjadi entrepreneur,” urai Mansur, Sabtu 18/11.
Mantan Ketua HMI Cabang Sidrap itu menyebutkan, selain mampu memimpin Kahmi, Kamrussamad juga dapat menularkan jiwa wirausaha kepada kader-kader HMI. “Bahwa perjuangan Kahmi dan HMI itu bukan hanya berorientasi politik. Tetapi juga wirausaha,” ungkapnya.
Kamrussamad sendiri sebelumnya direkomendasikan oleh Kahmi Bangka Belitung dan Kahmi Sumatera Selatan. Selain dia, nama lain yang menguat adalah Ade Komaruddin, Ahmad Riza Patria, Harry Azhar Aziz, Hamdan Zoelva dan Herman Khaeron. (ris)