SUMBAWA, PIJARNEWS.COM – Pengurus Cabang (PC) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Sumbawa resmi dilantik pada, Sabtu (31/12/2022) di Aula Air Mata Jitu SMKN 1 Sumbawa.
Prosesi pelantikan tersebut dimulai dengan pembacaan kalam ilahi, menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars pmii, Mars NU Yalal Wathon yang dilanjutkan pembacaan SK PC PMII Sumbawa 2022 – 2023 oleh Pengurus PKC PMII Bali Nusa Tenggara dan Pelantikan oleh Wasekjend PB PMII.
Ketua PC PMII Kabupaten Sumbawa, Andi M. Yusuf dalam sambutannya setelah resmi dilantik menyampaikan ucapan rasa syukur pada tamu undangan yang hadir, khususnya kepada alumni dan keluarga besar PC PMII Sumbawa atas sumbangsihnya, sehingga, kata dia apa yang menjadi hajat di PMII Sumbawa Selama ini dapat diselesaikan dan terpenuhi.
Ia juga mengajak seluruh pengurus yang telah dilantik untuk berkomitmen dan bersinergi bersama.
“Sebagaimana gagasan besar yang kita bawa pada hari ini yakni PMII Sumbawa Sebagai Center of Excellent, gagasan untuk umat dan bangsa yang tentunya menjadi tanggung jawab kita bersama untuk dapat mewujudkannya,” pungkas Sahabat Yusuf sapaan akrabnya.
Bupati Sumbawa yang diwakili Kabag Kesra Setda Sumbawa, Drs. Hasanuddin dalam sambutannya menyampaikan selamat atas pelantikan yang dirangkai dengan harlah ke-27 PC PMII Sumbawa.
“Terkhusus kepada 25 orang Pengurus yang baru saja dilantik,” ucap Hasanuddin saat menyampaikan sambutan Bupati Sumbawa.
Hasanuddin berharap agar kepengurusan tersebut memiliki kontribusi dan dedikasi penuh terhadap PMII, serta dapat aktif dalam menjalankan tugas di situasi dan kondisi apapun.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Sumbawa, Wakil Ketua 1 DPRD Kabupaten Sumbawa, Drs. Moh Ansori yang juga merupakan Ketua Mabincab PC PMII Sumbawa, Ketua Bawaslu Kab. Sumbawa, Wasekjend PB PMII, alumni, kader dan anggota PMII SE-Kabupaten Sumbawa serta perwakilan Organisasi Kepemudaan (OKP) se Kabupaten Sumbawa. (why/ras)