PAREPARE, PIJARNEWS.COM – Pemerintah Kota Parepare melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menerima 300 mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Negeri Makassar (UNM) di Gedung Auditorium BJ. Habibie, Kota Parepare, pada Selasa (24/09/2024).
Turut hadir Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Parepare, Camat, Lurah, Kepala Sekolah, serta Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) dari UNM.
Pelaksanaan KKN UNM berlangsung selama tiga bulan, mulai 23 September hingga 23 Desember 2024.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Parepare, HM.Makmur Husein, turut mengapresiasi kehadiran para mahasiswa di Parepare. Menurutnya, program KKN ini bukan hanya kesempatan akademik, tetapi juga sebagai ajang aplikasi nyata ilmu yang telah dipelajari di bangku kuliah.
“Kami berterima kasih kepada UNM yang mempercayakan Kota Parepare sebagai lokasi KKN. Kehadiran mahasiswa akan membawa dampak positif bagi masyarakat,” ungkapnya.
Mahasiswa yang akan ditempatkan di sekolah-sekolah akan banyak berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Parepare, dan berharap program KKN ini dapat memberikan hasil terbaik.
“Parepare adalah kota yang penuh dinamika dan potensi. Kami berharap mahasiswa dapat memberikan kontribusi nyata melalui program kerja yang akan dilaksanakan,” tambahnya.
Sementara, Kepala Pusat KKN dan Pengabdian Masyarakat UNM Makassar, Suarlin, menyampaikan agar mahasiswa dapat berkontribusi aktif dalam pembangunan masyarakat.
“Kami berharap, melalui program ini, mahasiswa dapat menerapkan ilmu yang telah dipelajari dan memberikan dampak positif bagi masyarakat,” harapnya.
Reporter : Muh Ainul (Mahasiswa PPL IAIN Parepare)