PAREPARE, PIJARNEWS. COM–Dekan Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam (Fakshi), Dr. Rahmawati, memimpin rapat terkait persiapan Asessmen Lapangan (AL) untuk akreditasi tiga program studi (prodi) di fakultasnya.
Rapat itu berlangsung pada Kamis (22/8/2024) di meeting room Fakshi. Turut dihadiri oleh Wakil Dekan 2 Fakshi, Dr. Fikri, Ketua Prodi Hukum Pidana Islam (HPI) Andi Marlina, MH, Ketua Prodi Hukum Keluarga Islam (HKI) Hj. Sunuwati, M.Ag, Alfiansyah Anwar dan Andi Miswary pengelola website Fakshi.
Dalam pertemuan tersebut, Dr. Rahmawati menegaskan pentingnya mempersiapkan kelengkapan dokumen Unit Pengelola Program Studi (UPPS) untuk memastikan akreditasi tiga prodi di Fakshi berjalan lancar.
“Ada tiga prodi yang akan diusulkan akreditasinya tahun ini. Kami berharap dokumen UPPS tidak berbeda-beda, mulai dari Renstra hingga struktur organisasi SPMI. Semua dokumen fakultas yang dibutuhkan harus disiapkan dengan baik,” tegas Rahmawati.
Selain itu, ia menekankan pentingnya sinkronisasi antara visi dan misi fakultas serta prodi, yang juga harus tercermin dalam data dan dokumen yang tersedia di website fakultas. “Kami juga berkoordinasi dengan pengelola website untuk menyelaraskan semua data dan dokumen,” ujarnya.
Rahmawati optimis bahwa akreditasi tiga prodi tersebut, yaitu Hukum Pidana Islam (HPI), Hukum Ekonomi Syariah (HES), dan Hukum Keluarga Islam (HKI), akan mendapatkan hasil maksimal.
“Saat ini, kami masih menunggu jadwal Asessmen Lapangan. Beberapa hari yang lalu, ketiga prodi ini sudah disubmit oleh pihak LPM. Kami sedang menunggu, sambil melengkapi bukti-bukti dokumen yang diperlukan,” tutupnya dengan penuh harap. (alf)