MAKASSAR, PIJARNEWS.COM– Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Sudirman Sulaiman, akhirnya bertemu dengan Rahmat Erwin Abdullah. Ia merupakan salah satu putra terbaik asal Kota Makassar, yang berhasil meraih medali perunggu pada Olimpiade Tokyo 2020.
Rahmat menjadi salah satu atlet yang berhasil memberikan medali bagi Indonesia pada cabang olahraga angkat besi (lifter).
Didampingi kedua orang tuanya, yang juga pasangan mantan atlet lifter, Erwin Abdullah dan Ami Ab, Rahmat disambut Sudirman Sulaiman di Rujab Gubernur Sulsel, seusai menjadi Pembina Apel Besar Gerakan Pramuka Sulsel, Rabu, (18/8/2021).
Mereka tampak berbincang akrab. Sudirman Sulaiman menanyakan beberapa aktivitas pemuda yang berusia 21 tahun itu. Salah satu perbincangannya mengenai prestasi yang didapatkan oleh Rahmat menjadi buah dari latihan dan didikan dari sang orangtua yang juga merupakan atlet lifter.
Mereka pun berpindah ke acara Peresmian Kontingen Pon XX-2021 Papua Provinsi Sulsel, di Baruga Karaeng Pattingalloang. Di sana, Plt Gubernur Sulsel memberikan hadiah kepada Rahmat.
Tak tanggung-tanggung, hadiah besar diserahkan Plt Gubernur Sulsel, berupa uang pembinaan senilai Rp 300 juta. Serta ditambah hadiah satu unit rumah dari CSR Bank Sulselbar.
“Kita mengucapkan selamat dan apresiasi kepada lifter andalan kita di Sulsel. Adik Rahmat betul-betul membanggakan dan mengharumkan nama Sulsel, bahkan Indonesia,” tuturnya.
Ia mengapresiasi perjuangan Rahmat Erwin Abdullah. Diharapkan, perjuangan Rahmat bisa menjadi contoh yang baik dan menginspirasi bagi atlet Sulsel lainnya.
“Hadiah yang kami berikan ini sebagai motivasi untuk para atlet, serta atlet yang akan berlaga pada PON XX-2021 di Papua agar termotivasi mendapatkan emas untuk Sulsel,” pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Sulsel, Andi Arwin Azis, menyampaikan, bonus kali ini terbilang besar.
“Ini bentuk perhatian Bapak Plt Gubernur dalam hal pembinaan dalam upaya peningkatan prestasi olahraga di Sulsel, dengan bentuk perhatian yang luar biasa dari Pemerintah Sulawesi Selatan,” ujarnya.
“Semoga kontingen Sulsel terus bersinar, dapat kembali fokus berlatih, melakukan yang terbaik untuk Sulawesi Selatan,” harapnya. (rls)
Editor: Dian Muhtadiah Hamna